Peluncuran BAZNAS Microfinance Desa, BAZNAS Kota Bandung Beri Solusi Para Pelaku Usaha Mikro

Peluncuran BAZNAS Microfinance Desa, BAZNAS Kota Bandung Beri Solusi Para Pelaku Usaha Mikro

14/06/2024 | Ayuni Purwandari

Bandung 12/06/2024, BAZNAS Kota Bandung meluncurkan salah satu program unggulan BAZNAS yakni BAZNAS Microfinance Desa (BMD). Peluncuran BMD ini dihadiri oleh Kepala Divisi Bank Zakat RI, PLH KABAG KESRA Kota Bandung, Pimpinan BAZNAS Kota Bandung, Ketua UPZ DKM Al-Ukhuwwah Kota Bandung, Unsur BAZNAS Kota Bandung dan Unsur BMD Kota Bandung.

BMD merupakan program BAZNAS yang bertujuan untuk memberdayakan masyarakat melalui pendampingan dan pembiayaan mikro berbasis zakat. Program BMD ini lahir karena dilatar belakangi oleh peningkatan kondisi masyarakat miskin baru di Kota Bandung, salah satunya akibat kondisi pandemi pada tahun 2020. Bukan hanya itu, BMD pun hadir karena kondisi masyarakat yang memiliki usaha mikro atau UMKM, masih banyak yang kesulitan untuk mengembangkan usahanya baik dalam aspek Modal, SDM, Teknologi, Pemasaran hingga Jaringan Usaha. Para pelaku usaha ini rata-rata tidak memenuhi kriteria sebagai nasabah bank (non-bankable), mereka kesulitan dalam hal mengakses lembaga keuangan karena kurangnya informasi yang didapatkan oleh para pelaku usaha UMKM ini.

BMD memiliki visi dan misi, untuk mewujudkan kemandirian ekonomi masyarakat, melalui pemberdayaan berbasis zakat dan microfinance di Kota Bandung, dengan memberikan akses pembiayaan mikro yang berbasis syariah kepada masyarakat, menyediakan pendampingan usaha untuk meningkatkan keterampilan dan kapasitas bisnis masyarakat, membangun jaringan ekonomi yang kuat dan berkelanjutan, serta meningkatkan kesejahteraan dan taraf hidup masyarakat melalui pemberdayaan ekonomi.

Keberadaan BMD ini menjadi sangat penting di tengah masyarakat, karena disini BMD bukan hanya memberikan pembiayaan mikro, tapi BMD juga memberikan pendampingan dan edukasi kepada pelaku usaha mikro, tentang bagaimana perniagaan dilakukan secara Syariah, tentang seberapa pentingnya kita sebagai muslim berinfak dan sedekah di jalan Allah, agar usaha yang dijalani semakin tumbuh, berkembang dan berkah.

Produk yang ditawarkan BMD ini nantinya adalah pinjaman tanpa ada kelebihan atau tambahan, tanpa bunga (Qadrul Hasan). Disini pelaku usaha UMKM akan dikelompokkan, terdapat 7 hingga 15 orang dalam 1 kelompok nantinya, kelompok ini dinamakan KMD atau Kelompok Mitra BMD. Kelompok ini akan terus didampingi oleh BMD dalam menjalani usahanya, agar usaha yang di jalani lebih berdaya, hingga terjadinya kemandirian ekonomi dan kesejahteraan masyarakat secara berkelanjutan.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada para muzaki, yang hingga saat ini masih mempercayakan untuk menitipkan zakat, infaq dan sedekahnya melalui BAZNAS Kota Bandung dan BMD ini merupakan salah satu program yang dilaksanakan BAZNAS Kota Bandung dari zakat yang dititipkan oleh para muzaki.” Pungkas Ketua BAZNAS Kota Bandung.

(baznasktbdg)

KOTA BANDUNG

Copyright © 2022 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ